Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 14 Januari 2014

Freesia Ungu



Freesia adalah salah satu bunga yang paling harum di dunia. Berasal dari Afrika Selatan. Tapi kali ini saya bukan membahas tentang bunga freesia yang sebenarnya. Kali ini saya akan membahas tentang Freesia Ungu. 


Apa itu Freesia Ungu? Freesia ungu adalah salah satu nama regu Pramuka putri di pangkalan SMPN 179 Jakarta. Gudep 05.118 Pasis R.A Kartini. Kami terbentuk tepat tanggal 03-03-2012. Kami biasa menyebutnya FU (Freesia Ungu). Perjalanan FU bukanlah perjalanan singkat hingga bisa terbentuk sekarang ini. 


Dulu nama regu kami bukanlah Freesia Ungu melainkan Tulip Ungu. Ya Tulip! Nama bunga yang cukup populer terdengar. Saya tidak tau pasti mengapa pertama kali kami memakai nama regu Tulip Ungu. Tetapi yang pasti saya tau karna ada suatu hal yang tidak bisa saya posting kali ini. 

Saat masih memakai nama Tulip Ungu, kami sering gonta-ganti anggota karena banyak yang keluar masuk. Kurang lebih ada 5 orang. Sampai akhirnya masalah-masalah lain pun bermunculan. Baik masalah antar anggota atau masalah lainnya. Hingga suatu saat saya mencoba mencari nama-nama bunga yang maknanya bagus dan baik. Hingga saya tertarik pada sebuah nama yang unik dan belum banyak dikenal. Ya! Bunga Freesia. Akhirnya kami sepakat untuk merubah nama regu kami menjadi FREESIA UNGU. 

Pertama kali kami memakai nama Freesia Ungu, banyak yang menyangka bunga Raflesia. Tetapi sebenarnya berbeda. Freesia dengan Raflesia sangat berbeda. Setelah menjadi Freesia Ungu saya merasa bahwa kandungan makna dibalik bunga freesia juga melekat di regu kami. Kami tidak gonta-ganti anggota lagi. Walaupun masalah tentu pasti masih ada. Karna tidak munkin kita hidup tanpa ada masalah. 

Janganlah berubah karna suatu hal  
Tetapi... jadilah lebih baik karna hal tersebut 
Jadikanlah hal tersebut membuat kita menjadi lebih baik 
Bukan menjadikan kita menjadi berubah lebih baruk di pandangan lain 


Mau tau siapa saja anggota-anggota Freesia Ungu sekarang? Ini dia!
1. FU1 (Nadhiffa Catradissa Wijanarko)
2. FU2 (Lystia Fadiyah Haura) 
3. FU3 (Purwitasari) 
4. FU4 (Elza Kusuma Devi) 
5. FU5 (Wahyu Nuryaningrum) 
6. FU6 (Nuria Wulandari) 
7. FU7 (Savira Novta Qutratuain) 
8. FU8 (Riska Kurnia Septiani) 
9. FU9 (Shafira Aulia Rahma) 
10. FU10 (Latifa Nursyabania) 

Lomba pertama kami adalah LT 1 (Lomba Tingkat 1). LT 1 adalah lomba antar regu didalam pangkalan. Saat lomba kami masih kelas 7. Jadi kalian pasti tau kan siapa lawan-lawan regu kami? Ya! Kakak-kakak kelas 8. Kami tidak pesimis duluan. Walaupun pasti ada sedikit rasa pesimis. Tapi rasa itu kami hilangkan jauh-jauh dengan usaha yang gigih dan tentu berdo’a. Saat latihan kami tidak tahu waktu dan tempat. Saat hari sekolah pun kami sempatkan untuk latihan. Masalah tempat latihan? Jangan ditanya lagi. Kami pindah-pindah. Entah di halaman rumah sampai di lapangan. Kami yakin dengan usaha yang serius dan disertai dengan do’a kami bisa menjadi pemenang. Pada akhirnya benar kami menjadi Juara 1. Hal yang sangat membuat kami senang. Kami tidak menyangka bahwa kamilah yang menjadi pemenang. Tapi kami tidak boleh sombong. Karena ini baru awal dari perjalanan yang panjang. 

Janganlah takut gagal sebelum kita melakukannya 
Karna itu hanya membuat kita pesimis 
Dengan berusaha, berlatih, berdo'a dan optimis bahwa kita bisa melakukannya 
Semoga kita bisa mencapai kebersasilan itu

Kami terus melewati hari-hari bersama layaknya sahabat bahkan keluarga. Banyak masalah yang datang, tapi kami dapat melewatinya. Kami ingin selalu bersatu. Kami ingin menjalankan Dasa Dharma dan Trisatya selayaknya seorang penggalang. Semoga kami tetap bersama selamanya hingga waktu memisahkan. 

Detik demi detik berjalan 
Menit demi menit berlalu 
Yang lalu biarlah berlalu 
Kita rubah saja dengan yang baru
Bersama tuk selamanya 
Kita sekarang sudah bersama 10 tak terganti 
Walau banyak rintangan yg akan dilewati 
Kita kan selamanya ber10 tak ada lagi yang terganti 
SELAMANYA...




Ini adalah mading pertama yang kami buat. Gimana? Bagus ngga? :) 
















Berikut beberapa foto narsis kita. Heheheh...






0 komentar:

Posting Komentar